image description
  • dibaca sebanyak 136 kali
  • diunduh sebanyak 355 kali
Baca Unduh
eModul

Prakarya dan Kewirausahaan (PKWU) Pengolahan Kelas X KD 3.10

Halo peserta didik yang berbahagia, semoga kalian selalu sehat dan semangat. Selamat berjumpa di modul pembelajaran Prakarya dan Kewirausahaan. Dalam modul ini akan dibahas beberapa aspek yaitu sistem pemasaran produk meliputi mengenal pesaing dan konsumen, strategi pemasaran, rencana pemasaran dan media pemasaran.
Mengenali konsumen dan pesaing di dalam pasar perdagangan berfungsi untuk mengetahui kekuatan yang dimiliki oleh seorang produsen sebagai pelaku usaha utama karena pasar tidak akan berpengaruh ketika tidak ada konsumen dengan permintaan. Ketika tidak ada persaingan, seorang pengusaha mungkin tidak akan mengenali mutu barang atau jasa yang diciptakan karena daya beli menjadi terlalu ideal ketika tidak ada pesaing pasar. Pemasaran menjadi salah satu proses penilaian sebuah produk untuk bisa diterima dimasyarakat dengan strategi yang disusun dan media yang dapat mendukung proses-proses tersebut. Oleh karena itu mari kita belajar sistem pemasaran produk.

Bagikan:

KoleksiInfografis