Seni Budaya (Seni Musik) Kelas XII KD 3.3
Musik Kontemporer adalah istilah dalam bahasa Indonesia untuk bidang kegiatan
kreatif yang dalam konteks berbahasa Inggris paling sering disebut New Music (musik
baru), musik kontemporer, atau lebih tepatnya, disebut sebagai musik seni
kontemporer.
Itulah sekilas penjelasan singkat mengenai pengertian musik kontemporer. Karena
itu, sebelum Anda mengenal lebih jauh, Anda harus paham dulu mengenai dasarnya.
Jika Anda merasa memiliki jiwa seni pastinya Anda akan mengetahui dan sangat
menyukai hal ini terutama dalam seni musik modern yang sangat populer di jaman ini.
Untuk itu hendaknya kita terlebih dulu memahami pengertian musik kontemporer
itu sendiri. Pada modul ini kita jabarkan beberapa topik dari pengertian musik
kontemporer, karakteristik, sampai contohnya untuk memahami secara lebih dalam.